top of page

Ekstrakurikuler

SMK Negeri 2 Karang Baru

    Seluruh kegiatan ekstrakurikuler di SMK Negeri 2    Karang Baru dibawahi langsung oleh OSIS melalui

seksi bidang OSIS. Kegiatan ekstrakurikuler ini

bertujuan untuk menampung kreatifitas siswa

berdasarkan bakat dan minatnya masing-masing.

Berikut ini adalah beberapa kegiatan ekstrakurikuler yang ada di SMK Negeri 2 Karang Baru:

PRAMUKA

Pramuka SMK Negeri 2 Karang Baru terdiri dari dua Gugus Depan (Gudep), Yaitu Gudep 03-071 untuk Gudep Pria dan Gudep 03-072 Untuk Gudep Putri.

Latihan rutin pramuka sendiri dilaksanakan setiap hari Sabtu dengan berbagai kegiatan yang bertujuan untuk membangun jiwa kepemimpinan Siswa/i SMK Negeri 2 Karang Baru

Ekstrakurikuler Jurnalistik merupakan ekstrakurikuler yang bertujuan untuk mengembangkan kemampuan siswa dibidang menulis, fotografi, dan penerbitan berita. Siswa dibina bagaimana cara mewawancarai narasumber dengan aktual dan terpecaya serta berita yang disampaikan selalu up to date dengan segala berita yang nantinya akan dipublikasikan melalui mading, website resmi SMK Negeri 2 Karang Baru, blog, serta majalah sekolah.

Paskibra (Pasukan Pengibar Bendera) merupakan ekstrakurikuler yang bertujuan untuk melatih mental siswa dalam baris-berbaris. Siswa yang dilatih juga dipersiapkan agar dapat mengikuti seleksi Paskibraka tingkat kabupaten untuk kegiatan HUT Republik Indonesia.

Palang Merah Remaja (disingkat PMR) adalah wadah pembinaan dan pengembangan anggota remaja PMI, yang selanjutnya disebut PMR.Terdapat di PMI kota atau kabupaten di seluruh Indonesia, dengan anggota lebih dari 5 juta orang, anggota PMR merupakan salah satu kekuatan PMI dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan kemanusiaan. PMR SMK Negeri 2 Karang Baru sendiri sering melakukan kegiatan latihan gabungan dengan anggota PMR dari seluruh SMA/SMK/MAN seluruh Aceh Tamiang.

SISPALA

Sispala merupakan singkatan dari Siswa Pecinta Alam. Sispala adalah kelompok pecinta alam yang berkecimpung dalam kegiatan melestarikan lingkungan. Di ekskul ini sangat dibutuhkan kemampuan mental dan rohani yang kuat karena tidak jarang siswa harus terjun langsung ke alam bebas untuk membuka jalur navigasi dan kemampuan survival.

ROHIS

Rohani Islam (disingkat Rohis) adalah sebuah organisasi memperdalam dan memperkuat ajaran Islam. Siswa dilatih untuk dapat berinteraksi dan membawa cahaya terang dimana mereka tinggal dan bersosialisasi.

Tidak hanya itu saja, siswa juga dilatih belajar ilmu beladiri untuk memperkuat mental siswa/i.

OLAHRAGA

Ekstrakurukuler olahraga di SMK Negeri 2 Karang Baru terdiri dari beberapa kegiatan olahraga, antara lain Bola Volley, Tim Futsal, Tennis, Basket dan Tenis Meja.

Ekskul ini juga sudah banyak meraih berbagai prestasi perlombaan baik tingkat daerah maupun propinsi.

UKS

Unit Kesehatan Siswa (UKS) merupakan ekstrakurikuler yang bergerak dibidang kesehatan siswa. SMK Negeri 2 Karang Baru sendiri, sudah mempunyai ruangan UKS sendiri sehingga jika ada warga sekolah yang sedang sakit atau terjadi kecelakaan kerja dapat segera dilakukan penanganan pertolongan pertama.

Siswa/i diajarkan bagaimana cara pelayanan yang ramah dan profesional tentang dunia medis yang nanatinya dapat mereka terapkan dalam kehidupan sehari-hari

SENI

Ekstrakrikuler Seni adalah wadah untuk siswa berkreasi dibidang seni baik itu seni tari, melukis, theater, Band, dll.

Ekskul seni sendiri sudah mempunyai keseketariatan sendiri yang isinya menampilkan berbagai karya-karya seni dari guru dan siswa SMK Negeri 2 Karang Baru, Aceh Tamiang

bottom of page